MasyaAllah. Kobaran Api Kepung Israel Selama 3 Hari. Ternyata Penyebabnya Adalah...

MasyaAllah, jago merah mengamuk. Api mengepung Negara Israel selama tiga hari berturut-turut. Pada awalnya kejadian ini dipicu kebakaran hebat areal hutan, kawasan Israel dan Tepi Barat sejak Senin seperti dilalap si jago merah.

Tiupan angin timur yang berhembus membuat nyala api semakin membesar hingga Kamis (24/11/2016). Kondisi ini menyebabkan penutupan jalan sementara antara Yerusalem dan Tel Aviv.

Minimnya curah hujan dan keringnya udara serta tiupan angin timur membuat titik kebakaran melebar di kawasan tengah dan utara Israel dan kawasan pendudukan. Sejumlah rumah terkena dampak kebarakan ini, namun dilaporkan belum ada korban baik tewas maupun terluka.

Sejumlah pejabat Israel mencurigai kekabaran ini merupakan peristiwa yang disengaja.
" Hampir 50 persen kebakaran adalah pembakaran," ujar Menteri Keamanan Dalam Negeri Israel Gilad Erdan kepada Army Radio.

Penyebab Masih Misteri

Juru bicara kepolisian setempat Micky Rosenfeld mengatakan penyidik belum dapat menyimpulkan apakah kebarakan tersebut disengaja atau tidak. Tetapi, dia menyatakan empat orang ditahan karena kelalaian membuat api unggun pada Rabu dan akan disidangkan pada Kamis.

Pemimpin partai sayap kanan Jewish Home Naftali Bennett membuat pernyataan di Twitter. Dia menyatakan pelaku pembakaran adalah pihak yang tidak loyal pada negara dan bukan umat Yahudi.
" Hanya mereka yang tidak merasa memiliki negara ini yang melakukannya," kata Bennett dalam cuitan di Hebrew.

Jalan raya 433 yang menghubungkan Yerusalem dan Tel Aviv melintasi Tepi Barat ditutup sementara pada jam-jam sibuk. Api telah melalap kota Modi'in, setengah perjalanan dari dua kota besar itu.
Kebakaran juga melanda perbatasan Haifa, kota terbesar ketiga Israel. Warga diberitahu untuk segera meninggalkan rumah mereka.

Sampai Minta Tolong 3 Negara

Israel telah meminta bantuan pemadam kebakaran udara dari Kroasia, Siprus, Yunani, Italia, dan Rusia, kata juru bicara kepolisian Rosenfeld. Perdana Menteri Benjamin Netanyahu telah meminta Kroasia dan Yunani untuk mencari bantuan tambahan.

Kantor Perdana Menteri mengatakan Turki juga telah mengirimkan pesawat pemadam kebakaran. Sehingga, sebanyak 10 armada udara asing membantu Israel memadamkan api.

Skuadron udara pemadam kebakaran Israel sendiri telah bekerja sejak kebakaran mulai terjadi pada Senin lalu. Pesawat-pesawat itu membuang bahan anti-api untuk memadamkan api.

Rosenfeld mengatakan titik-titik kebakaran skala kecil telah dapat dikendalikan. Tetapi, masih ada empat titik kebakaran skala besar yang masih harus ditangani.

Sumber: alarabiya.net

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "MasyaAllah. Kobaran Api Kepung Israel Selama 3 Hari. Ternyata Penyebabnya Adalah..."

Posting Komentar